Info Parabola TV Digital

Informasi Parabola Tv Satelit Digital di Indonesia

Frekuensi K Vision di Telkom 4

Frekuensi K Vision di Telkom 4. Jangkauan siaran K Vision dapat dinikmati di seluruh tanah air, baik melalui parabola mini ku band di measat 3a maupun parabola jaring c band di telkom 4. Berapakah Frekuensi K Vision di satelit Telkom 4 saat ini ?


Beberapa waktu lalu MNC Group masuk menjadi pemegang saham mayoritas dari K Vision, dengan demikian akan memperlebar sayap dari MNC Group setelah sebelumnya sudah memiliki MNC Vision. Setahu saya belum ada perubahan berarti setelah MNC Group masuk ke K Vision.


Frekuensi K Vision di Telkom 4


Frekuensi K Vision di Telkom 4


Bagi anda pengguna parabola jaring, anda bisa mendapatkan siaran K Vision dengan memasang Receiver rekomendasi K Vision ke port diseqc telkom 4 jika sobat satelit menggunakan multi LNB. Namun jika sobat satelit tidak menggunakan diseqc / multi LNB, cukup sambungkan saja dengan kabel antena dan pilih diseqc = none.


Cara Isi Paket Cling K Vision Tanpa Keluar Rumah


Kemudian setting Frekuensi K Vision di Receiver rekomendasi sobat sebagai berikut :


1. Transponder K Vision 3860 H 31000


- LNB Freq : 5150

- Frekuensi : 3860

- Polarisasi : Horizontal

- Symbol rate : 31000

 

2. Transponder K Vision 4060 V 31000


- LNB Freq : 5150

- Frekuensi : 4060

- Polarisasi : Vertikal

- Symbol rate : 31000


Memang terdapat dua transponder K Vision yang ada di satelit Telkom 4 dengan masing masing transponder membawa 25 dan 33 chanel. Sobat satelit juga akan mendapatkan chanel gratis lainya dari satelit Telkom 4.


Simak Video berikut :





Frekuensi RTV Telkom 4


Frekuensi K Vision di satelit lain


Selain satelit Telkom 4 juga ada satelit lain yang membawa transponder K Vision. Satelit Tersebut bernama Satelit Measat 3A yang mengudara di Orbit 91,4 E atau di sebelah barat pulau sumatera. Namun berbeda dengan K Vision di satelit Telkom 4, satelit measat 3A ini dikhususkan untuk K Vision dengan frekuensi Ku Band.


Dengan kata lain untuk parabola mini, siaran K Vision ke arah Measat 3A, sedangkan untuk parabola jaring, siaran K Vision ke arah Telkom 4. Berikut Frekuensi K Vision di satelit Measat 3A :


1. Transponder K Vision 12396 H 31000.


LNB Freq : 9750-10600 ( Universal )

Frekuensi : 12396

Polarisasi : Horizontal

Symbol rate : 31000


2. Transponder K Vision 12436 H 31000.


LNB Freq : 9750-10600 ( Universal )

Frekuensi : 12436

Polarisasi : Horizontal

Symbol rate : 31000


Posisi, Garis Bujur dan Arah ke Satelit Telkom 4


Receiver Rekomendasi K Vision


Untuk dapat menyaksikan siaran K Vision baik melelui parabola mini maupun melalui parabola jaring, anda memerlukan receiver rekomendasi K Vision. Ada beberapa merk receiver rekomendasi untuk siaran K Vision yang ada saat ini.


Pembahasan tentang receiver rekomendasi K Vision terbaru pernah kami bahas sebelumnya, klik artikel pada tautan berikut untuk membaca dengan lengkap :


Receiver Rekomendasi K Vision Terbaru


Semoga artikel Frekuensi K Vision di telkom 4 ini bermanfaat untuk sobat satelit dimanapun anda berada, salam tracking mania.

No comments:

Post a Comment